Gerimis selalu membuat saya ingin bermain bersamanya, bersenandung sambil menikmati air yang membasahi tubuh saya. Sepereti kali ini, saya pulang ditemani gerimis.. Gerimis yang membuat saya jadi ingat tentang seseorang yang bermain dibawah gerimis dengan senyumannya, di lapangan basket semasa SMA. (hahaha you know who is he). Gerimis seperti membawa saya dalam perjalanan ingatan yang terkadang telah saya lupakan. seperti alarm yang mengingatkan saya tentang banyak hal. Saya sendiri tak tahu sejak kapan saya menyukai gerimis, saya suka ketika hujan mulai reda dan gerimis datang. Ketika saya bisa menikmati sisa-sisa air yang turun dengan sejuta perasaan. Ah gerimis oh gerimis, dia selalu membawa pesan yang tak tersampaikan.
No Comments
Gerimis
.